BANK SAMPAH SEMAKI KULON

Pada hari jumat, 10 Juni 2022 Lurah Semaki, Arini Susetyowati memonitoring Bank Sampah Guyub Rukun RW 10 Semaki Kulon, Kelurahan Semaki Kemantren Umbulharjo Kota Yogyakarta. Pada kesempatan itu, Ibu Lurah menghimbau bahwa sampah yang ada di masyarakat kita banyak sekali. Sebaiknya tidak harus semuanya dibuang tetapi bisa dimanfaatkan. Dengan cara memilah dan memisahkan dalam kategori tertentu supaya dalam pengelempokan/pengelolaan menjadi mudah untuk dilakukan. Oleh karena itu, masyarakat dan pihak-pihak lainnya ikut berperan penting dalam mengelola sampah. 

Dengan pengelolaan sampah yang baik, diharapkan kondisi lingkungan bisa menjadi lebih bersih. Selain itu, pemanfaatan sampah diharapkan juga bisa memberikan nilai ekonomi bagi masyarakat.